Memeringati Ulang Tahun Ke-2, Komunitas Fossil Addict Banten (FAB) Menggelar Penyerahan Lelang Amal

TangselMedia – Komunitas ‘Fossil Addict Banten’ (FAB) menggelar gathering dalam rangka memeringati ulang tahunnya yang ke-2, dengan diwarnai acara ragam budaya dan kuliner khas Banten, berlokai di Hotel Grand Zurry, BSD, Tangerang Selatan, Sabtu 08 April 2017.

Ketua Panitia, Merry Gunawan mengatakan, bahwa acara yang diadakan tersebut merupakan peringatan ulang tahun yang ke-2 sekaligus merupakan bukti dari kepedulian masyarakat untuk Banten.

Sambutan sekaligus doa pada acara ulang tahun ke-2 komunitas Fossil Banten. (sumber foto: TangselMedia)

“Kebetulan kami dari Chapter Banten yang memilih acara di sini. Salah satunya untuk menonjolkan oleh-oleh milik Tangsel, yakni Sagon Bakar”, imbuhnya.

Merry juga mengatakan, bahwa dalam kegiatan ini tidak hanya diwarnai dengan ragam budaya dan kuliner khas Banten, namun juga ada beberapa rangkaian acara seperti: penyerahan lelang amal dan memperkenalkan budaya Banten.

“Lelang amal yang akan diserahkan berupa uang senilai 19,2 juta. Dana ini akan disalurkan ke penderita HIV/AIDS melalui Komisi Perlindungan Anak (KPA), karena setelah diketahui, data dari KPA, ternyata banyak ibu-ibu yang terjangkit penyakit HIV/AIDS”, terangnya.

Baca Juga  Rata-rata Lama Menginap Tamu Di Banten Menurun di Tahun 2015

Ketua Fossil Nasional, Brenda Lylla mengatakan, acara ini merupak acara tahunan, sedangkan untuk nasionalnya sudah dua kali dan diadakan di Jakarta.

“Untuk tahun ini, akan diadakan kembali di Jakarta. Selain itu, juga akan dihadiri oleh anggota Fossil daerah lain di seluruh Indonesia. Dampak positif dari Fossil ini adalah silaturahmi, saling kenal, karena biasanya langsung online, brand Fossil makin terkenal di kalangan masyarakat”, ucapnya.

Serahan potongan pertama nasi tumpeng pada acara ulang tahun ke-2 pengurus komunitas Fossil Banten. (sumber foto: TangselMedia)

Fossil, adalah brand produk dari Amerika yang sudah berdiri sejak Tahun 1984. Untuk Gathering Nasional pertama, diadakan pada Tahun 2015. Produk Fossil sendiri berupa: tas, jam, dompet, baju, sepatu serta aksesoris.

Untuk diketahui, bahwa komunitas Fossil ini mempunyai skala nasional dan acara ulang tahun ini merupakan ulang tahun Chapter Banten, dengan keanggotaan 300 orang yang sudah terdaftar. Terselenggaranya acara ini juga didukung oleh Bursa Efek Jakarta. (DRS/DBS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *