Para Ibu Senang Ikut Kajian Muslimah di Masjid Baitur Rahman Cipondoh

Banten, Komunitas2160 Views

NgajiTangselMedia.com – Kajian muslimah yang diadakan di Masjid Baitur Rahman, Cipondoh, Kota Tangerang, dihadiri sebanyak 700 peserta yang didominasi kaum ibu beberapa waktu lalu. Kajian yang bertema ‘Rumahku Surgaku, Antara Harapan dan Kenyataan’ turut mengundang pengarang buku Smart Love, Mimin Aminah, menjadi semakin senang dan semangat para ibu mengikuti acara tersebut.

Dalam acara kajian yang diprakasai oleh Forum Sahabat Keluarga (FSK), Mimin Aminah menghimbau kepada seluruh peserta agar selalu fokus kepada Allah Swt yang menolong saat berada dalam kondisi kekurangan. Allah Swt jua yang selalu ada untuk menghibur dan menolong hambaNya disaat kondisi terpuruk maupun sedih.

Menurut wanita yang akrab disapa Teh Mimin, menjelaskan bahwa kecenderungan sebuah keluarga memiliki impian dan harapan untuk meraih rumahku surgaku bersama pasangannya. Namun terkadang kenyataan yang dihadapi berbeda dengan impian. Maka muncul perceraian, disebabkan tidak mendapatkan kebahagiaan dan tidak mampu bertahan dalam berbagai masalah di kehidupan rumah tangga adalah kejadian yang sering dihadapi oleh pasangan suami istri.

Baca Juga  'Sahabat Berbagi Harapan' Menebar Keceriaan dan Inspirasi Bersama Adik-adik Pemulung

Berdasarkan data Kemenag pada tahun 2014, Indonesia merupakan Negara yang memiliki tingkat kasus perceraian tertinggi di Asia Pasifik. Lalu sekitar tujuh puluh persen yang mengajukan gugatan adalah dari pihak istri.

Adapun ciri-ciri rumah tangga yang berhasil mewujudkan rumahku surgaku adalah terwujudnya keharmonisan, tidak membuat serius berbagai masalah yang dihadapi namun fokus terhadap solusi serta memperoleh rejeki yang berkah.

Menurut Aini Suci selaku istri walikota Tangerang yang hadir pada kajian itu sangat mengapresiasi acara tersebut. Lalu mendoakan agar setiap keluarga dapat menerapkan isi dari kajian dalam kehipan sehari-hari untuk mewujudkan keluarga Indonesia yang kokoh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *