Memperingati Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021
Alat Pemersatu Bangsa
Bhineka Tunggal Ika adalah semboyan bangsa Indonesia yang tertera dalam lambang negara yang harus dijunjung tinggi kedudukannya. Semboyan Bhineka Tunggal Ika merupakan semboyan yang menggabarkan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia yang memiliki keanekaragaman. Mulai dari keberagaman agam, budaya, bahasa daerah, suku, ras ataupun golongan. Dengan perbedaan yang ada bukan menjadi alasan untuk bangsa Indonesia untuk saling memecah belah ikatan persaudaraan. Namun, dengan adanya perbedaan tersebut akan menciptakan kesatuan dan persatuan bangsa yang kuat.
Bhineka Tunggal Ika memiliki arti “berbeda-beda tetapi tetap satu jua” diambil dari kitab Sutasoma karya Mpu Tantular. Untuk menciptakan persatuan dan kesatuan yang kuat maka perlu memahami dengan baik setiap makna yang terkandung dalam kelima sila Pancasila. Untuk itu mari bersama kita mewujudkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari untuk menciptakan Indonesia yang lebih maju dan lebih baik.
Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021
“Kuat karena bersatu, bersatu karena kuat.” – Ir. Soekarno