Mahasiswa dan Dosen Unpam Kembangan UMKM di Kelurahan Pondok Cabe Ilir

TangselMedia – Kelurahan Pondok Cabe Ilir, 6 Januari 2024 – Kelurahan Pondok Cabe Ilir merasakan dampak positif melalui kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) yang dihelat oleh mahasiswa dan dosen Program Pascasarjana Prodi Magister Manajemen Universitas Pamulang. Bertemakan “Pelatihan Manajemen dan Kreativitas dalam Berwirausaha pada Kelompok PKK Kelurahan Pondok Cabe Ilir”, kegiatan ini diadakan pada Sabtu, 6 Januari 2024, diikuti oleh lebih dari 30 Anggota Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) kelompok PKK.

Permasalahan manajemen, terutama dalam bidang SDM, pemasaran, dan pengelolaan keuangan, menjadi fokus utama bagi UMKM kelompok PKK Kelurahan Pondok Cabe Ilir. Dalam upaya mengatasi tantangan ini, mahasiswa dan dosen Program Pascasarjana Prodi Magister Manajemen, Universitas Pamulang, menjalin kerjasama dan memberikan pengabdian kepada masyarakat. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah memberikan pelatihan yang konkret dan bermanfaat untuk mendukung pengembangan UMKM di wilayah tersebut.

PKM ini melibatkan Lurah Kelurahan Pondok Cabe Ilir, Bpk. Prihadiyanto, SE., MA., yang diwakilkan oleh Sekertaris Kelurahan, Bpk. Firmansyah, SH. MH. Para narasumber pemateri adalah dosen Pascasarjana Prodi Magister Manajemen Universitas Pamulang, seperti Bapak Dr. Yayan Sudaryana, SE.MM., Dr. Ir. Nardi Sunardi, SE.,ST.,MM, Dr. Mukrodi, SE.,MM., Dr. Sahro, SR., MM., dan Dr. Masno Marjohan, serta perwakilan kelompok PKM mahasiswa.

Baca Juga  Urgensi AQ dan EQ Dimasa Pandemi !

Acara dipandu oleh Abellia Parameswari sebagai MC dan Syarifudin Saadih sebagai Ketua Pelaksana. Dimulai dengan doa bersama yang dipimpin oleh Dr. Sahro, S.E, MM., kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan manajemen di kalangan UMKM kelompok PKK Pondok Cabe Ilir.

Pemateri dari mahasiswa terbagi dalam empat kelompok, masing-masing fokus pada SDM, Pemasaran, dan Keuangan. Peserta dapat mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari. Sekertaris Kelurahan Kel. Pondok Cabe Ilir, Bpk. Firmansyah, SH. MH., menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Universitas Pamulang atas terselenggaranya kegiatan ini.

Sebagai perwakilan dosen, Dr. Yayan Sudaryana, SE.MM., berharap ilmu yang disampaikan dapat memberikan manfaat sebaik-baiknya bagi UMKM kelompok PKK Pondok Cabe Ilir dan Indonesia pada umumnya. Universitas Pamulang merasa bangga dapat berkontribusi dalam pemberdayaan masyarakat, khususnya di bidang pertanian, guna menciptakan kesejahteraan di Kelurahan Pondok Cabe Ilir.

Kami menyambut baik antusiasme dan partisipasi dari UMKM kelompok PKK Pondok Cabe Ilir serta mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan melibatkan diri dalam keberhasilan acara ini.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *