PKM Mahasiswa Unpam Berupa Pengenalan Materi Matematika Kepada MI Nurul Falah Kebayoran Lama

TangselMedia-Senin, 15 Juli 2024 telah terlaksana Pengabdian Kepada Masyarakat yang dilaksanakan di MI NURUL FALAH Kebayoran Lama Jakarta Selatan, Jakarta selatan dengan tema ”Pengenalan Materi Matematika Pada Macam-Macam Bangun Ruang”. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh lima orang Mahasiswa Program Studi Teknik Mesin, Fakultas Teknik Universitas Pamulang.

Kegiatan ini diawali dengan dengan pembagian snack serta air mineral, kemudian disambut dengan kata pembuka oleh perwakilan Mahasiswa yaitu saudara Arliandra wibisono. Dilanjutkan dengan Laporan Ketua Pelaksana PKM yaitu saudara Ananda Arief Rahman.

Acara dilanjutkan dengan pemberian materi yang disampaikan oleh masing-masing Mahasiswa yaitu; Ananda Arief Rahman,Mufadhol Albin,Arliandra Wibisono,Rama Mahesal,dan Vince Putra Agung Zai. untuk materi yang disampaikan mengenai “Pentingnya Mempelajari pengenalan macam-macam pda bangun ruang” lalu dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan pemberian kuis dengan diselingkan oleh Ice Breaking yang dipandu oleh mahasiswa. Lalu dilanjutkan dengan Praktik pengenalan bangun ruang agar peserta didik dapat merasakan pengalaman secara langsung. Acara diakhiri dengan dilakukan foto bersama dan kegiatan ini ditutup dengan do’a.

Baca Juga  Anies Baswedan: Tahun Depan Insya Allah Kita Halal Bihalal di Monas

Dengan diadakannya kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini, diharapkan Siswa dapat mengetahui dan memiliki gambaran tentang bagaimana menghadapi dunia kerja industri dengan menyiapkan segala bentuk soft skill dan hard skill salah satunya melalui pemahaman tentang gambar teknik, sehingga setelah para Siswa lulus dan berhadapan dengan dunia kerja sudah siap.

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini dapat berjalan dengan lancar dan tertib, selain itu kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar karena berkat bantuan dan kerja sama yang baik dari semua pihak yang terlibat. Semoga kedepannya Mahasiswa/i Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Pamulang dapat lebih baik lagi meningkatkan pembinaan lanjutan terkait dengan hal-hal yang diperlukan di masyarakat.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *