Program Beasiswa Untuk Peminat Kampus Kedinasan PKN STAN

TangselMedia – Sekolah kedinasan merupakan perguruan tinggi atau sekolah tinggi yang dikelola dan berada di bawah naungan kementerian/ badan/ lembaga pemerintah yang sebagian dan seluruh biayanya gratis. Kelebihan lainnya, setelah lulus kuliah para alumni akan dipekerjakan sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan kementerian yang terkait. Dari berbagai kelebihan tersebut, maka dari itu peminat PTK  setiap tahun pun semakin meningkat.

Berdasarkan data Panitia Seleksi Nasional (Panselnas), Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN masih menjadi favorit, dengan pendaftar terbanyak dibanding sekolah kedinasan lainnya. PKN STAN yang berada di bawah tanggung jawab  Kementerian Keuangan ini telah menginformasikan data pendaftar sejumlah 147.702 untuk merebutkan 7.301 formasi.

Banyaknya peminat yang berburu bangku kuliah di PKN STAN ini, mendorong pengelola salah satu bimbel di Bintaro yaitu MN Fitrahanefi. Ia mengatakan, “Tujuan kami dan tim mengadakan Beasiswa Bimbingan Belajar di BIMBEL INFINITY untuk membantu adik- adik yang ingin lulus masuk PKN STAN. Oleh sebab itu kami pun membuka kesempatan ini bagi mereka yang memenuhi kriteria kami.”

Baca Juga  8 Rekomendasi Rakornas IKADI: Perkuat Ekonomi Umat Sampai Ajak Bangsa Muhasabah

Persyaratannya pun mudah, hanya dengan nilai rata- rata rapor di atas 8,5 untuk lima semester terakhir atau jika tidak memenuhi kriteria tersebut persyaratan lainnya adalah aktif organisasi dan suka tantangan. “Kami sudah membuka beberapa batch, dan tentunya masih ada batch selanjutnya di bulan Mei karena kuota kami masih tersedia namun terbatas. Jika berminat, bisa hubungi atau direct message kontak yang tertera pada Instagram kami @bimbelinfinity,” jelasnya Mas Fitra, sapaan akrabnya.

Diharapkan dengan adanya program beasiswa ini, dapat membantu peminat PKN STAN dari keluarga yang kurang mampu dan berprestasi untuk dapat lulus masuk ke kampus yang bergengsi ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *