Hutama Karya Beri Warga Tangerang Selatan Masker Dengan Gratis

Berita Tangsel1255 Views

TangselMedia – PT Hutama Karya (Persero) memberi masker dan hand sanitizer dengan Cuma-Cuma kepada warga Tangerang untuk mengantisipasi menyebarnya virus corona.

Senior Executive Vice President Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Muhammad Fauzan menjelaskan sebagai BUMN, bersedia turun tangan untuk membantu masyarakatnya di situasi darurat oleh penyebaran Virus Corona yang sudah di akui sebagai bencana nasional oleh pemerintah pusat

“Kami BUMN lain sejalan dengan arahan dari kementrian BUMN akan berkomitmen untuk hadir bagi masyarakat. Seperti kita tahu dengan semakin meningkatanya kasus penyebaran virus corona Di Indonesia, stok masker dan hand sanitizer semakin menipis. Sehingga kami pastikan melalui kegiatan CSR Hutama Karya, akan kami penuhi kebutuhan pokok masyarakat  khususnya di titik yang telah diamanatkan oleh Kementrian BUMN kepada kami,” ucapnya yang kami kutip dari antarnews

Ini merupakan bantuan langkah pertama. Ia pun sudah menyiapkan langkah berikutnya untuk membantu warga Tangerang Selatan berupa hand sanitizer dan stok tambahan masker sesuai yang diamanatkan BUMN sebagai PIC tanggap darurat.

Baca Juga  BAZNAS Kembangkan Bantuan Sosial Melalui ATM Beras

“Penyaluran bantuan ini rutin akan kita laksanakan sambil kita lihat situasi dan kondisinya kedepan. Tentu, kami juga berkoordinasi dengan dinas kesehatan setempat untuk penyaluran bentuan kami,” ucapnya.

Berlokasi di Kantor Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan, langkah bantuan pertama yaitu sebanyak 2.000 masker dan 720 hand sanitizer diberikan oleh CSR & PKBL Hutama Karya Aguus Kosasih untuk Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan Deden Deni.

Hutama Karya akan mengerahkan bantuan semaksimal mungkin untuk seluruh sarana public yang di kelolanya, dan juga mengontrol semua proyek strategisnya berjalan lancar serta selalu memerhatikan aspek kesehatan untuk mencegah penyebaran virus lebih meluas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *