Konsep Baru Ala Plaza Blok M

Jabodetabek, Mall1977 Views
Konsep Baru Ala Plaza Blok M
Foto: Istimewa

TangselMedia – Mengenang kembali dimana Blok M menjadi kawasan terkenal di Jakarta Selatan. Selain itu sebagai salah satu icon di Ibu kota. Sebab, pada era 1980-an, Blok M dinobatkan untuk tempat mengkalnya anak-anak muda metropolitan serta pionir kebudayaan dari sana. Bisa jadi karena pada masa itu baru Blok M yang terdapat pusat perbelanjaan modern atau mal, salah satunya yaitu Plaza Blok M yang telah berdiri sejak 30 tahun lalu.

Perubahan jaman yang begitu cepat, membuat pihak Plaza Blok M membuat desain konsep yang lebih fresh, dinamis dan menyediakan segala kebutuhan pengunjung agar betah berlama-lama di Mall tersebut.

Penataan sudut-sudut pertokoan di tiap latihan terlihat sistematis dan rapih, sehingga memudahkan pengunjung saat mencarinya. Kemudian kehadiran tenant-tenant yang hadir sangat variatif seperti tempat kursus bahasa, toko perhiasan dan jam tangan, kedai jajanan dan boba, hingga tempat makan foodcourt yang dinamakan food society hadir di lantai 5.

Baca Juga  Reuni 212, Ada Rekayasa Lalulintas

Spesial dari food society ini ialah hampir semua tenant menyuguhkan tempat makan yang terbuat dari plastik sehingga memudahkan pembeli yang ingin membawa pulang.

Bagi pengunjung yang ingin melakukan ibadah, Plaza Blok M menyediakan musholla dengan daya tampung sebanyak 250 orang yang terletak di lantai 8. Musholla tersebut resmi diluncurkan per tanggal 1 Oktober lalu. Tidak perlu khawatir, bagi pengunjung yang sedang malas membawa kendaraan, dapat menggunakan MRT. Lalu bisa turun di stasiun MRT Blok M dan langsung menuju mal sebab stasiun terhubungan dengan pintu mal yang berada di lantai 1.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *