Ini Jaringan Outlet Subway Di Sekitar Tangerang

Banten, Kuliner8203 Views

TangselMedia – Subway merupakan waralaba restoran cepat saji multinasional asal Amerika. Spesialis dalam jenis kuliner sandwich berbentuk seperti kapal selam dengan salad, dan minuman.

Subway didirikan oleh Fred DeLuca yang saat itu berusia 17 tahun. Selanjutnya dibiayai oleh Peter Buck pada tahun 1965 sebagai Pete’s Super Submarines di Bridgeport, Connecticut. Setelah banyak mengalami perubahan nama pada tahun-tahun awal, akhirnya pada tahun 1972 berganti nama menjadi Subway. Untuk memperbesar jaringan, mereka beroperasi menjadi waralaba dimulai pada tahun 1974 dengan restoran kedua di Wallingford, Connecticut. Sejak itu, telah berkembang menjadi waralaba global hingga masuk ke Indonesia.

Subway menyajikan berbagai pilihan topping, pelanggan dapat memilih topping mana yang termasuk dalam sandwich mereka. Slogan lama Subway, “Eat Fresh”, dimaksudkan untuk menunjukkan bahan-bahan segar yang digunakan dalam sandwich mereka.

Subway adalah waralaba dengan pertumbuhan tercepat di dunia, pada Juni 2021 sudah memiliki 37.540 lokasi di lebih dari 100 negara dan wilayah. Lebih dari separuh lokasinya (21.796 atau 58,1%) berada di Amerika Serikat. Ini juga merupakan jaringan gerai restoran merek tunggal terbesar dan operator restoran kelas dunia. Kantor pusat internasionalnya berada di Milford, Connecticut.

Menu Subway

Breakfast

  • Chicken slice & Egg
  • Tuna & Egg
  • Cheese & Egg
  • Breakfast strips & Egg

Salads

  • BBQ Chicken
  • Chicken Slice
  • Chicken Teriyaki
  • Italian B.M.T
  • Roasted Chicken
  • Spicy Italian
  • Tuna Mayo
  • Steak & Cheese

Wraps

  • BBQ Chicken
  • Chicken Slice
  • Chicken Teriyaki
  • Italian B.M.T
  • Roast Chicken
  • Spicy Italian
  • Tuna Mayo
  • Steak & Cheese

Sides

  • Oatmeal Raisin Cookies 
  • Chocolate Chip Cookie
  • Double Chocolate Chip Cookie
  • White Chip Macadamia Nut Cookie
  • Chicken Slice & Cheese
  • Egg Mayo Toasty
  • Pringles Original
  • Pringles Sour Creame & Onion
  • Mushroom Soup

Drinks

  • Aqua 300ml
  • Carbonated Drinks 16OZ
  • Coffee Latte 8OZ
  • Minute Maid Pulpy Orange

Jaringan Gerai Subway Seputar Tangerang

Gerai Subway di Elvee Retail Street Kabupaten Tangerang

Baca Juga  PKM Mahasiswa Teknik Industri UNPAM Lakukan Pengelolaan Limbah Plastik Untuk Prasarana Dalam Memperindah Lingkungan Desa Pasir Gadung

Jaringan kedai kasual pesan di konter untuk sandwich & salad pilih isian sendiri dengan pilihan yang sehat. Untuk lokasi cukup keren di wilayah kabupaten. Disini bisa memesan macam-macam opsi sandwich, white bread dengan isi beef, egg mayo. Harga sekitar Rp. 60.000 an per orang.

Dengan layanan yang prima, parkir luas dan beragam pilihan menu menjadikan Subway disini layak dikunjungi.

Berlokasi di : Elvee Retail Street

Alamat : QJF2+FR, Jl. Jend. Sudirman, Bencongan, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten 15810

Jam Buka : 09.00–22.00 

Gerai Subway di Bes Walk Gading Serpong

Subway disini cukup ramai, antriannya bisa panjang di jam ramai. Sebaiknya pesan sesuai rekomendasi karyawan disini. Terdapat juga kartu member dengan kelebihannya.

Berlokasi di : BEZ WALK

Alamat : PJRC+Q4H, BEZ Plaza Ground floor, Jl. Raya Bolsena Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Curug Sangereng, Kelapa Dua, Tangerang Regency, Banten 15560

Jam Buka : 09.00–21.00

Subway Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (CGK)

Alamat : Terminal 3 Ultimate Soekarno-Hatta Airport, Jl.P2, Domestic Gate 13 Unit FB-49, RT.001/RW.010, Pajang, Kec. Benda, Kota Tangerang, Banten 151260

Jam Buka : 05.00–21.00

Subway Di Kisamaun Kota Tangerang

Alamat : Jl. Raya Daan Mogot No.32D, RT.003/RW.004, Sukarasa, Kec. Tangerang, Kota Tangerang, Banten 15111

Jam Buka : Tutup pukul 22.00

Subway Di Pamulang

Berlokasi di: Bebek Kepahiang Babase BKB – Pamulang

Alamat : Jl. Pamulang Raya, Pamulang Bar., Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 15417

Jam Buka : 07.00–22.00

Subway Di Emerald Bintaro Jaya

Berlokasi di : Driving Range Bintaro

Alamat : Jl. Boulevard Bintaro Jaya No.1, Parigi, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15227

Jam Buka : 07.00–21.00

Subway Di The Breeze BSD City, Serpong 

Berlokasi di : The Breeze BSD City

Alamat : The Breeze BSD City Lake Level L57A, Jl. BSD Grand Boulevard, Sampora, Serpong Sub-District, Tangerang Regency, Banten 15345

Jam Buka : 09.00–22.00