TangselMedia.com – Permintaan warga Perumahan Sudirman Indah Tigaraksa dalam hal mengusulkan pembangunan Unit Sekolah Baru (USB) Sekolah Dasar Negeri (SDN) kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang masuk dalam status mendesak. Sebab kebutuhan primer yang sepatutnya dijamin oleh Negara itu sangat dibutuhkan.
Menurut Romli, Ketua Forum Rukun Tetangga (RT) Perumahan Sudirman Indah Tigaraksa, minggu lalu menjelaskan bahwa ketidaktersedianya sarana pendidikan SDN di wilayah Kelurahan Tigaraksa saat ini sebenarnya dalam status mendesak, sebab jumlah siswa/siswi dengan jumlah ruang kelas tidak seimbang. Menyebabkan terganggunya proses belajar mengajar yang tidak kondusif selama ini.
Sehubungan dengan lahan untuk pembangunan sekolah tersebut, sebenarnya telah disediakan lahan Fasos Fasum berdasarkan site plan di Blok B dari pengembang dimana memang untuk sarana pendidikan dengan lahan seluas 3.099 m2, sambung Romli.
Dedi Hardianto selaku Ketua RW 06 Perumahan Sudirman Indah menjelaskan bahwa terkait usulan pembangunan sekolah adalah murni permintaan dari warga perumahan mengingat kebutuhan SDN sangat mendesak. Apalagi Dedi telah mengusulkan hal tersebut di Musrembang tingkat Kelurahan Tigaraksa.
Terkait lahan untuk membangun sekolah telah ditinjau dari Camat Tigaraksa, Bapak Yoyon. Dan menurut beliau, lahan itu mumpuni untuk didirikan bangunan sekolah SD, sambung Dedi.
Sementara itu, Lurah Tigaraksa, Mulyanah Sutritna menjelaskan mengenai ususlan sekolah baru tersebut telah masuk Musrembang Kelurahan dan dilanjutkan dalam Musrembang Kecamatan Tigaraksa. Diharapkan dapat terealisasi dalam anggaran tahun 2017, ungkap Mulyanah.
Sumber: tangselpos.co.id