TangselMedia – Dalam rangka melaksanakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi Dosen Fakultas progam studi Teknik Informatika Universitas Pamulang. Pada tanggal 04 April 2021, melaksanakan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) yang bertempat di Pondok Pesantren Raudhatul Ishlah, Ciputat, Tangerang Selatan yang diikuti oleh 20 Santri dan 6 Mahasiswa dari Universitas Pamulang.
Pondok Pesantren adalah sebuah lembaga pendidikan tradisional yang para santrinya tinggal bersama dan belajar di bawah bimbingan guru yang lebih dikenal dengan sebutan kiai dan mempunyai asrama untuk tempat menginap santri. Santri tersebut berada dalam suatu kompleks yang juga menyediakan masjid untuk beribadah, ruang untuk belajar, dan kegiatan keagamaan lainnya. Pondok pesantren berusaha melestarikan, mengajarkan dan menyebarkan ajaran Islam serta melatih para santri untuk siap dan mampu mandiri, yang diharapkan nantinya menjadi bekal bagi santri dalam menghadapi kehidupan di dunia maupun di akhirat.
Pondok pesantren Raudhatul Ishlah adalah pondok pesantren tradisional yang didirikan pada tahun 2015, pondok pesantren ini masih bersifat tradisional, artinya pendidikan yang diselenggarakan di pondok pesantren ini hanya pendidikan yang bersifat keagamaan saja, baik pengajian kitab – kitab kuning maupun program hafalan Al-quran. Karena pondok pesantren Raudhatul Ishlah masih bersifat tradisional, maka di pondok pesantren belum memiliki program pendidikan atau pengajaran materi materi formal sebagaimana layaknya Pondok pesantren modern yang bersifat Boarding School seperti kebanyakan pondok pesantren pada saat sekarang ini, namun di pondok pesantren ini mengajarkan para santrinya bidang pengelolaan lainnya, baik berupa bidang peternakan dan pelatihan bidang bidang teknik berupa pelatihan pengelasan dan bidang lainnya.
Dari hasil wawancara selanjutnya dengan Pondok Pesantren Raudhatul Ishlah sebagian besar para santri masih belum mengenal tentang Microsoft Office. Maka pada program pengabdian masyarakat ini kami selaku team PKM dari Universitas Pamulang akan memberikan pelatihan dasar Microsoft Office (Word & Excel) kepada para santri di Pondok Pesantren Raudhatul Ishlah. Tujuan dari Program pelatihan ini adalah untuk Menambah dan meningkatkan wawasan serta kemampuan para santri sebagai bekal para santri untuk memasuki jenjang pendidikan yang lebih tinggi ”jelas Tio Andrian, S. T, M.Kom,. sebagai ketua dari tim dosen pada kegiatan PKM”.
Bapak Ust. Syaiful Abror Al Banjari, sebagai Pimpinan Pondok Pesantren menambahkan, kegiatan ini sangat baik untuk para Santri guna menambah wawasan serta keterampilan para Santri. “Saya sebagai Pimpinan Pondok Pesantren sangat menyambut baik maksud dan tujuan dari kegiatan PKM ini, dan berharap kegiatan ini dapat rutin dilakukan di Pondok Pesantren Raudhatul Ishlah karena dapat mengedukasi dan memberikan bekal keahlian kepada para santri.” terangnya.