Racikan Bumbu Pecak Bawal Hosen’s Culinary, Bangkitkan Selera Makan

TangselMedia – Ditengah suasana hujan mengguyur, tak dipungkiri setiap orang menginginkan suatu makanan yang hangat sambil menunggu hujan reda. Kebetulan penulis (wartawan TangselMedia, red.) yang sedang berada di kawasan Ciputat, langsung melipir ke tempat makan favorit mahasiswa disana, yaitu: Hosen’s Culinary.

Salah satu menu yang ditawarkan. (sumber foto: TangselMedia)

Penulis sempat bingung saat memilih menu, karena melihat daftar menu yang lengkap sekali. Mulai dari menu ikan, ayam, hingga seafood tersedia disini. Akhirnya, pilihan jatuh pada menu pecak bawal, yang jarang ada di menu tempat makan lainnya, bersama minuman teh tarik.

Restoran berlantai dua itu, sebenarnya menyediakan tempat duduk outdoor bagi para pengunjung di lantai dua. Namun karena suasana tengah hujan, maka penulis urung melakukannya.

Baca Juga  Ternyata Gudeg Nikmat Tak Hanya Ada di Yogyakarta Loh

Tidak berapa lama, pecak bawal dan teh tarik tiba di meja. Ukuran ikan yang pas untuk satu orang, dipadu dengan racikan bumbu pecak yang pedas manis, bikin penasaran penulis untuk langsung menyantap.

Ternyata benar, bahwa racikan bumbu pecak yang sengaja ditinggali kuah untuk dihirup, mampu membangkitkan selera makan pengunjung. Tidak ada rasa amis dan bumbunya pun berasa pedas manis serta sedikit gurih. Ditambah suguhan teh tarik, menjadikan sesi makan siang saat itu terasa sempurna. (IRM)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *