Kebakaran di Situ Bulakan Diduga Karena Gas Meledak

Banten1492 Views

TangselMedia – Kebakaran di sekitar Danau Situ Bulakan Diduga terjadi lantaran tabung gas yang meledak pada kamis (19/03/2020).

“Kebakaran dari sekitar jam 10 malam,” terang Dyah Cahya, warga Periuk yang dikutip dari Tangerangnews.

Dia berkata bahwa kebakaran berasal dari gas tabung warung warga yang kemudian meledak dan ikut melalap beberapa warung lainya.

Sekitar 10 warung yang dilalap api dan sudah berhasil di dipadamkan oleh petugas saat pukul 23.00.

Baca Juga  Sosialisasikan Rawat Karburator Motor, Mahasiswa Unpam Lakukan PKM di Kelurahan Jagakarsa, Jakarta

“Sudah padam pukul 23.00 (Kamis),” ucap Maryono Hasan selaku Camat Priuk, pada jumat (20/3/2020).

Karena bahan material warung tersebut dari bamboo, jadi mudah terbakar. “Karena warungnya terbuat dari bamboo yang mudah terbakar,” lanjutnya.

Petugas damkar yang dating berjumlah 30 orang yang menurunkan 4 mobil damkar. Belum bisa dipastikan adanya korban atua tidak dari kejadian ini. Tetapi kerugian yang di taksir sebesar Rp 150 juta.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *