Kemenangan Anies-Sandi di TPS-TPS Disambut Teriakan Takbir Warga

TangselMedia – Pilkada DKI Jakarta putaran kedua yang berlangsung pada Rabu 19 April 2017 berjalan aman, damai dan kondusif. Hal tersebut bisa dilihat dari suasana di beberapa lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) wilayah Jakarta Selatan (Jaksel) khususnya, kelurahan Pesanggrahan.

TPS 28, Rawa Papan, Kec. Pesanggrahan, Jaksel. (sumber foto: TangselMedia)

Pantauan TangselMedia, terlihat di beberapa lokasi TPS, yaitu: TPS 14, 11, 8, 26, dan 28, sejak  waktu pencoblosan hingga waktu perhitungan suara, suasana tampak kondusif. Semua berjalan lancar. Suasana keakraban dari petugas KPPS dan warga dari kedua pendukung paslon-pun terlihat dengan jelas, tidak ada ketegangan.

Aparat yang berjaga dari unsur TNI dan Polisi yang ditugaskan untuk mengamankan di setiap TPS pun, hanya duduk mengamati saja.

Pilkada DKI Jakarta putaran kedua ini, memang memiliki daya tarik tersendiri. Hal tersebut bisa dilihat dari antusiasme warga Ibukota datang ke TPS begitu besar, salah satunya terbukti pada TPS 28 kampung Rawa Papan, Pesanggrahan, Jakarta selatan.

Baca Juga  Hotel Santika Premiere Bintaro Gelar Wedding Expo

Warga sangat ramai melihat perhitungan suara, dimana di TPS ini Paslon No. 3 Anies-Sandi menang telak dari pesaingnya Paslon No. 2 Ahok-Djarot. Dari total suara yang masuk, berjumlah 478, Paslon Basuki-Djarot memperoleh 218 suara dan Anies-Sandi memperoleh 292, sedangkan suarta tidak sah berjumlah 7.

Suasana penghitungan suara di TPS 28. (sumber foto: TangselMedia)

Warga menyambut kemenangan Anies-Sandi, Paslon yang diusung Partai Gerindra dan PKS ini dengan bersorak dan beramai-ramai mengucapkan takbir. Susana haru dan gembira terlihat di lokasi, sebagian warga, ada yang mengucapkan hamdalah. (HJD)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *