Ngabuburit di Pasar Malam Serpong Scientia Square Park

Pasar-Malam-Serpong-Scientia-Square-ParkTangselMedia.com – Nikmati jalan-jalan seru di Pasar Malam Serpong yang berlangsung di Scientia Square Park, Tangerang mulai tanggal 17 Juni hingga 17 Juli 2016.

Acara ini akan memanjakan kamu yang gemar wisata kuliner dengan menyediakan berbagai jajanan lezat dan unik. Sambil menyantap hidangan kuliner, kamu akan dihibur oleh penampilan band.

Berbagai wahana yang familiar untuk anak tahun 1990-an juga bisa Anda coba bersama keluarga tercinta. Seperti, Kicir-kicir, Bola Air, Hand Boat, Heli Listrik, Kereta Listrik, Ombak Banyu, Kuda Putar, Istana Balon, Trampoline, Wheels Riders, dan lainnya.

Sementara bagi Anda pecinta film, rasakan sensasi menonton film dengan atmosfir nyata di X-Dimo 8D Cinema. Dengan harga tiket Rp. 25.000 saat weekdays dan Rp. 35.000 saat weekend, sinema 8D sudah dapat dinikmati. Sinema 8D hadir di area Garden Walk tanggal 11 Juni hingga 14 Agustus 2016, dan buka mulai pukul 14.00 sampai 22.00 WIB setiap weekdays dan pukul 10.00 sampai 22.00 WIB setiap weekend.

Baca Juga  Rayakan HUT ke-16, Laskar Betawi Ciputat Santuni 100 Anak Yatim dan 25 Jompo

Selama mengisi waktu ngabuburit, Anda tak perlu khawatir dalam mencari tempat untuk berbuka puasa. Karena ada sederet berbagai tempat kuliner yang dapat dijadikan tempat berlabuh saat berbuka. Antara lain, Bakmi Gemez, Glow Lamp Pudding, Lelaguan Cilok, Nasi Campur Bali, QQ Lidi & Milk, Nasi Pedas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *