TangselMedia – Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan menilai kondisi Sungai Ciliwung yang melalui wilayah Kabupaten Bogor hingga DKI Jakarta mulai membaik karena udang sudah mulai terlihat di perairannya. Direktur Jenderal Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan MR Karliansyah menjelaskan bahwa udang merupakan biota sensitif yang membutuhkan air sangat bersih untuk hidup dan keberadaan udang di Ciliwung menunjukkan perairan sungai itu sudah membaik.
“Berarti kalau udang saja ada, biota yang lain juga pasti ada. Ini adalah bukti dari kerja keras komunitas, tanpa itu semua mungkin tidak terjadi,” ujarnya dalam keterangan tertulis kementerian di Jakarta, Selasa (27/11/2018).
Ia menjelaskan bahwa sejak 2017 kementerian memantau kondisi 971 titik sungai besar yang ada di 34 provinsi di seluruh Indonesia. Hasilnya menunjukkan ada 221 titik yang kualitas airnya membaik, salah satunya Ciliwung. Membaiknya kondisi Ciliwung tidak lepas dari upaya-upaya pemulihan yang setiap tahun dijalankan, termasuk usaha mengajak masyarakat sekitar menjaga Sungai Ciliwung tetap bersih. Peringatan Hari Ciliwung pada Minggu (25/11/2018) juga menjadi momen untuk mengingatkan kembali pentingnya memelihara dan melindungai aset alam sebagai warisan bangsa.