Media Sehat Khas Siswa-Siswi SMP IT AULIYA

Pondok Aren, Sekolah1381 Views

TangselMedia – Mendukung media yang lebih sehat, Senin,16 Oktober 2017 SMPIT Auliya menyelenggarakan seminar bertema Media Sehat untuk kelas 7. Seminar yang bertempat dikelas 7 Fatahilah kali ini diisi oleh kak Hilman Budiawan selaku pembiacara, siswa diberikan penjelasan mengenai berbagai macam cara untuk menggunakan media dengan sehat dan bijak.

Hilman Budiawan pembicara di Media Sehat SMPIT Auliya. (Foto: Dok.)

“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi saya dan teman-teman saya, karena saya menjadi lebih tahu akan bahayanya media bila kita salah gunakan. Semoga dengan adanya kegiatan ini saya dan teman-teman saya lebih bijak dalam menggunakan media kedepannya” ujar Nizar Gani siswa kelas 7 Fatahilah SMPIT Auliya.

Dalam sesi seminar media sehat, Miqdad, salah satu siswa SMPIT Auliya menyuarakan pendapatnya. Menurutnya bilamana kita menggunakan media sebaik-baiknya maka kita akan mendapatkan hal yang positif, berbalik ketika kita sudah mempunyai niat jahat maka yang akan timbul dipikiran kita kedepannya hanya negatif saja, bahkan bisa sampai ke tahap kriminal.

Baca Juga  Salim A. Fillah: Pilkada Jakarta 2017 Pertarungan Antara Haq dan Bathil

“Acara ini bertujuan untuk menanamkan pola pikir dan sikap kepada siswa-siswi kelas 7 SMPIT Auliya bahwa kita harus menggunakan media dengan sangat baik dan bijak. Ditambah agar mereka menjadi generasi muda muslim yang berakhlaq mulia, yang selaras dengan nilai yang dijunjung oleh Auliya yaitu Pintar, Kreatif, dan Saleh,” jelas pak Irwan Septian, ketua pelaksana seminar Media Sehat. (DH)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *