Terjadi Gempa Berkekuatan 4,3 Skala Richter di Bolaang Mongondow Sulawesi Utara

Info Kota1952 Views
Terjadi Gempa Berkekuatan 4,3 Skala Richter di Bolaang Mongondow Sulawesi Utara
Ilustrasi gempa bumi (Mindra Purnomo/detikcom)

TangselMedia – Gempa bumi berkekuatan 4,3 Skala Richter (SR) terjadi di Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara. Gempa ini tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.

“Tidak berpotensi (menimbulkan) tsunami,” ujar seismolog Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Setyoajie Prayoedhie lewat pesan singkat, Jumat (14/9/2018).

Gempa terjadi pada hari ini (14/09/2018) pukul 06.33 Wita. Lokasi gempa adadi koordinat 0.20 Lintang Selatan (LS) dan 124,68 Bujur Timur (BT) atau pada 104 KMarah tenggara Bolaang Mongondow.

Baca Juga  Era Indonesia Gelar Acara National Business Conference

Pusat gempa ada di laut pada kedalaman 10 KM. belum ada laporan lebih lanjut soal dampat akibat gempa ini.

Terjadi Gempa Berkekuatan 4,3 Skala Richter di Bolaang Mongondow Sulawesi Utara